Dinas pemadam kebakaran dan penyelamatan damkar depok Jum’at, 5 November 2021 yang terdiri dari UPT Bojongsari, POS Walikota dan Upt Tapos , melaksanakan upaya operasi tangkap tawon di 3 wilayah berbeda di kota Depok yaitu terdiri dari
1. Jalan remijaya rt 2 rw 7 pondok petir Bojongsari Depok (rumah milik ibu tari)
2. Jalan salak raya ,depok jaya pancoran mas (pelapor bpk Beni)
3. Jalan raya tapos rt/rw 3/3 no 17 ,Tapos Depok (pelapor bapak rissa)
Dalam upaya evakuasi tawon tersebut total personil yang dikerahkan sebanyak 13 orang , dengan sarana prasarana 2 unit 3500ltr dan 1 unit mobil komando berikut dengan kelengkapan rescue, tercatat sebanyak 16 jiwa terselamatkan dari ancaman bahaya tawon liar tersebut.